Minggu, 22 April 2012

Kerusakan Bumi, Kerusakan ETIKA Manusia

Aku merasa heran dengan keadaan yang telah terjadi di muka bumi ini, mungkin karena aku tidak merasakan secara langsung apa yang orang lain rasakan, tetapi setidaknnya apakah orang tersebut tidak memiliki ETIKA dalam berhubungan dengan alamnya?? berhubungan dengan habitatnya?? dan berhubungan dengan makhluk hidup lain yang ada disekitarnya?

Jumlah penduduk di Indonesia yang tidak terkontrol, membuat halal semua cara dalam memperoleh tempat tinggal.. susahnya mencari pekerjaan dengan kemampuan yang dimiliki membuat orang menghalalkan semua cara untuk mendapatkan sesuap nasi..

dan akhirnya sebagian kawasan hijau dan perairan menjadi seperti ini






PKL yang aku lakukan bersama dengan kawan-kawan FKIP Biologi UNSRI angkatan 2011 mengobservasi kegiatan masyarakat dan keadaan sungai musi pada hari ini sangat menyentuh hati ku. Sempat gemetar badan ini ketika melihat sekitaran sungai yang kotor.

Sungai ini memang sangat bermanfaat bagi masyarakat disekitarnya, tetapi terlihat tidak pernah dirawat oleh siapapun munking termasuk oleh masyarakat di sekitarnya. Itu yang disayangkan, padahal kalu sungai ini bersih, mungkin bisa menjadi objek wisata yang sangat terkenal di Indonesia dan menjadi daya tarik tersendiri untuk kota Palembang.

Banyak sekali polutan-polutan seperti sampah, eceng gondok, kayu, kedebok pisang, bambu, bahkan sempat terlihat ada bangkai binatang mengapung di sungai musi. Dan sebagian atau mungkin sebagian besar pembungan polutan-polutan tersebut dilakukan secara sengaja oleh MANUSIA yang dikatakan sebagai MAKHLUK HIDUP PALING BERETIKA

Terus apa yang bisa kita lakukan untuk memperingati HARI BUMI INI???




0 komentar:

Posting Komentar